Tingkatkan Sinergitas Atasi Overstaying, Ketua PN Selong Kunjungi Lapas Selong

    Tingkatkan Sinergitas Atasi Overstaying, Ketua PN Selong Kunjungi Lapas Selong

    Lombok Timur NTB - Sebagai salah bentuk sinergitas dalam mengatasi ovestaying tahanan pada Lapas, Ketua PN Selong Achmad Irfir Rochman berkunjung ke Lapas Selong dan diterima langsung oleh Kepala Lapas Selong Kanwil Kemenkumham NTB di ruang kerjanya, rabu (22/06).

    Dikonfirmasi oleh tim humas, kedatangannya untuk membahas terkait dengan proses persidangan online yang selama ini sudah berjalan dengan baik, tahanan yang overstaying serta memberikan dukungan kepada Lapas Selong untuk meraih predikat WBK Tahun ini, ungkap Achmad Irfir.

    Sementara itu Kepala Lapas Selong Purniawal menyambut hangat kunjungan Kepala PN Selong. Ia menjelaskan bahwa merupakan bentuk Sinergitas yang terbangun lama antara Lapas dan PN Selong. Kedatangannya membahas terkait Persidangan Online bagi WBP Lapas Selong yang sudah dilakukan lama.

    "Disamping kita berdiskusi mengenai persidangan online juga PN Selong memberikan suport kepada kami dalam rangka hajat kita Lapas Selong untuk menuju WBK, "pungkas Purniawal.(Adb)

    NTB
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Kemampuan Pegawai, Lapas Selong...

    Artikel Berikutnya

    Kompetitif di Berbagai Sektor, Jajaran Struktural...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami